Ibadah Minggu Jemaat Daniel Karumenga, 23 April 2023
Yohanes 20 : 19 – 29 |” Berbahagialah Mereka Yang Tidak Melihat Namun Percaya “
Sebagai orang yang mengaku percaya kepada Tuhan Yesus Kristus, Jemaat memberi diri dipimpin oleh Roh dengan datang bersekutu bersama di gedung gereja. Sebagai pemimpin ibadah oleh Pdt. Andries Pangemanan, S.Th (Jadwal Wilayah) dan penyelenggara ibadah Jemaat Kolom 7 serta Tim Multimedia. Untuk Kantoria oleh Dkn. Silvana Longkutoy, ST; Ibu Fiane Suoth ; Sdra Leno Robot ; Remaja Christiano Sumual ; Bpk. Ferly Iroth.
Firman hari ini menasihatkan kita semua berbahagialah yang tidak melihat namun percaya. Berbahagia (Yunani: makarios: diberkati, bahagia, beruntung) yang dimaksudkan adalah suasana hati yang bersukacita dari orang percaya yang walaupun tidak melihat Yesus Kristus secara fisik tetapi percaya Ia telah bangkit. Sebagaimana kita sekarang ini tanpa melihat Yesus Kristus, namun percaya bahwa Ia telah bangkit dari kematian. Kita mengimani Yesus Kristus adalah Tuhan Juruselamat. Oleh karena itu, Kebangkitan Yesus Kristus membuktikan bahwa Ia adalah Tuhan dan Allah yang tak dibatasi oleh ruang dan waktu. Kehadiran Yesus Kristus tiba-tiba dalam ruangan yang pintu-pintu terkunci membuktikan keilahiannya. Yesus Kristus sungguh-sungguh manusia dan Tuhan. Kehadiran Yesus Kristus membawa damai sejahtera dan sukacita bagi orang yang percaya dan bagi persekutuan umat Tuhan.
Demikianlah kita hendaknya selalu ada dalam persekutuan dengan Yesus Kristus, harus terus-menerus menyampaikan berita tentang peristiwa Kebangkitan Yesus Kristus kepada semua orang dengan menghadirkan rasa aman, tenang, damai sejahtera dan sukacita serta kebahagiaan melalui kehidupan kita sehari-hari.